Friday, March 27, 2015

Proteksi Partisi Wiows 7 "BitLocker"

Microsoft's BitLocker
Bila membicarakan masalah file rahasia tentunya juga akan muncul masalah untuk keamanannya, tapi untuk permasalahan ini saya hanya membahas sedikit tips untuk mengamankan file atau istilah lain proteksi file. Cara yang sudah pernah saya gunakan yaitu dengan menggunakan tools BitLocker yang disediakan oleh windows 7 professional dan ultimate. Hanya saja cara ini hanya memproteksi partisi system maupun partisi file dan juga dapat digunakan pada flashdisk, tidak bisa dugunakan untuk memproteksi folder tertentu.

Penggunaan BitLoker sangatlah mudah dan cukup baik untuk digunakan sebagai proteksi file yang terhitung penting dan rahasia. Tapi dari pengalaman saya, ada sedikit kelemahan yaitu pada proses loading bitloker yang menurut saya lama, hal itu karena saya tidak suka menunggu. tolong dimaklumi yah...
Untuk step - stepnya silahkan ikuti seperti berikut ini ::

A.  Open windows explorer
B.  Klik kanan pada partisi yang akan di proteksi
C.  Klik Turn on bitlocker
      Maka akan muncul kotak dialog
Silahkan pilih dari 3 pilihan yang di sediakan, kalau saya sih lebih pilih Use a password to unlock the drive.



D. Klik next, kemudian muncul kotak dialog berikut
Silahkan pilih tempat penyimpanan recovery key sesuai yang diinginkan.
E. Klik next maka loading proses berlangsung. silahkan tunggu hingga selesai, saran saya sediakan cemilan yang banyak atau putar musik or film favorit deh.
F. Jika sudah selesai matikan komputer atau laptopnya dan hidupkan kembali, lihat tampilan dari partisi yang di proteksi, maka seperti ini...

G. Cara untuk membukanya, Klik kanan pada partisi yang sudah diproteksi dan Klik Unlock Driver lalu masukan passwordnya.

catatan :: partisi yang terbuka akan terkunci kembali bila pada kondisi mati kemudian di hidupkan.

No comments:

Post a Comment